THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES ?

Monday, October 26, 2009

Mengenai Bahasa Inggris

PENGERTIAN BAHASA INGGRIS

Bahasa Inggris adalah bahasa Jermanik Barat, yang berasal dari Inggris. Bahasa ini merupakan kombinasi antara beberapa bahasa lokal yang dipakai oleh orang-orang Norwegia, Denmark, Saxon dan Anglo dari abad ke-6 sampai 10. Lalu pada tahun 1066 dengan ditaklukkan Inggris oleh William the Conqueror, sang penakluk dari Normandia, Perancis Utara, maka bahasa Inggris dengan sangat intensif mulai dipengaruhi bahasa Latin dan bahasa Perancis. Dari seluruh kosakata bahasa Inggris modern, diperkirakan ±50% berasal dari bahasa Perancis dan Latin.
SEJARAH BAHASA INGGRIS

Sejarah bahasa Inggris bermula dari lahirnya bahasa Inggris di pulau Britania kurang lebih 1.500 tahun yang lalu. Bahasa Inggris adalah sebuah bahasa Jermanik Barat yang berasal dari dialek-dialek Anglo-Frisia yang dibawa ke pulau Britania oleh para imigran Jermanik dari beberapa bagian barat laut daerah yang sekarang disebut Belanda dan Jerman. Pada awalnya, bahasa Inggris Kuna adalah sekelompok dialek yang mencerminkan asal-usul beragam kerajaan-kerajaan Anglo-Saxon di Inggris. Salah satu dialek ini, Saxon Barat akhirnya yang berdominasi. Lalu bahasa Inggris Kuna yang asli kemudian dipengaruhi oleh dua gelombang invasi. Gelombang invasi pertama adalah invasi para penutur bahasa dari cabang Skandinavia keluarga bahasa Jerman. Mereka menaklukkan dan menghuni beberapa bagian Britania pada abad ke-8 dan ke-9. Lalu gelombang invasi kedua ini ialah suku Norman pada abad ke-11 yang bertuturkan sebuah dialek bahasa Perancis. Kedua invasi ini mengakibatkan bahasa Inggris "bercampur" sampai kadar tertentu (meskipun tidak pernah menjadi sebuah bahasa campuran secara harafiah).Hidup bersama dengan anggota sukubangsa Skandinavia akhirnya menciptakan simplifikasi tatabahasa dan pengkayaan inti Anglo-Inggris dari bahasa Inggris.



STATUS BAHASA



Bahasa Inggris adalah bahasa pertama di Amerika Serikat, Antigua dan Barbuda, Australia, Bahama, Barbados, Bermuda, Britania Raya, Guyana, Jamaika, Saint Kitts dan Nevis, Selandia Baru dan Trinidad dan Tobago.Selain itu bahasa Inggris juga salah satu bahasa resmi di berbagai negara, seperti di Afrika Selatan, Belize, Filipina, Hong Kong, Irlandia, Kanada,Nigeria, Singapura dan lainnya.Di dunia bahasa Inggris merupakan bahasa kedua pertama yang dipelajari. Bahasa Inggris bisa menyebar karena pengaruh politik dan imperialisme Inggris dan selanjutnya Britania Raya di dunia. Salah satu pepatah Inggris zaman dahulu mengenai kerajaan Inggris yang disebut Imperium Britania (British Empire) adalah tempat di mana “Matahari tidak pernah terbenam” (“where the sun never sets”).



BAHASA INGRRIS KUNO



Bahasa Inggris Kuno (Anglo-Saxon atau Englisc) adalah bentuk awal dari bahasa Inggris yang digunakan di tempat dimana sekarang disebut dengan Inggris dan Skotlandia bagian selatan antara pertengahan Abad ke 5 sampai Abad ke-8. Merupakan bahasa Jermanic barat dan sangat dekat dengan old Frisian dan old Saxon dan juga mendapat pengaruh yang sangat kuat dari old Norse, bagian dari grup bahasa Jermanic utara.Bahasa Inggris Kuno amat berbeda dari bahasa Inggris modern; memiliki banyak kata Jermanik, dan tatabahasanya lebih dekat ke bahasa Jerman dan Latin. Secara bertahap bahasa Inggris Kuno berubah ke bahasa Inggris Pertengahan setelah bangsa Normandia menyerang dan menghentikannya diajarkan di sekolah-sekolah selama 300 tahun.



BAHASA INGGRIS PERTENGAHAN



Bahasa Inggris Pertengahan ialah jenis bahasa Inggris yang diucapkan setelah serangan Norman pada 1066 hingga pertengahan/akhir 1400-an. Berasal dari Bahasa Inggris Kuno setelah William I datang ke Inggris dengan para bangsawan Prancisnya dan mencegah bahasa itu diajarkan di sekolah-sekolah selama ratusan tahun. Selama beberapa waktu, bahasa Inggris meminjam beberapa kata bahasa Prancis. Pada 1470-an, Chancery Standard, sejenis bahasa Inggris yang diucapkan di London, mulai lebih umum. Sebagian hal ini karena William Caxton membawa mesin cetak ke Inggris pada 1470-an. Jenis bahasa Inggris yang diucapkan rakyat di Inggris antara saat itu dan 1650 disebut bahasa Inggris Modern Awal. Banyak dialek yang berbeda dalam bahasa Inggris Pertengahan.Geoffrey Chaucer menulis The Canterbury Tales dalam bahasa Inggris Pertengahan.

0 comments:

Post a Comment